Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Kamis, September 12, 2013

ZAINURI BUKA SOSIALISASI BK DI MANPABA

Do you want to share?

Do you like this story?


Pangkalan Balai, Humas.
MAN Pangkalan Balai (manpaba) hari ini Kamis (12/9) menggelar kegiatan Sosialisasi Peranan Bimbingan dan Konseling (BK) di Sekolah Angkatan I Tahun 2013. Kegiatan yang diikuti oleh 191 orang siswa kelas X, dilaksanakan di Mushollah Ar-Rahman manpaba dimulai pada pukul 07.30 WIB.
Hadir dalam kegiatan ini sekaligus membuka kegiatan adalah Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Banyuasin Drs. H. A. Zainuri bersama dengan Kasi Mapenda Kakankemenag Kabupaten Banyuasin Drs. Ali Hasymi, MM. Sedangkan narasumber kegiatan ini diantaranya Ketua Asosiasi BK/BP Sumatera Selatan, dan Guru BK/BP SMAN 2 Plus Banyuasin III.
Sedangkan materi yang diberikan kepada siswa antara lain kebijakan Kementerian Agama, Apa itu BK, manfaat BK bagi siswa, dan permasalahan belajar siswa dan solusinya. Kegiatan ini sendiri di danai oleh Biaya Operasional Sekolah (BOS) pada DIPA MAN Pangkalan Balai tahun anggaran 2013.
Ketua Panitia Muzakir, S. Ag dalam sambutannya menyampaikan bahwa minimnya pengetahuan siswa tentang BK dan manfaat keberadaan BK serta adanya stigma negative bahwa ruang BK adalah ruang yang menakutkan menyebabkan banyak permasalahan hanya mengendap di kalangan siswa dan rendahnya kesadaran siswa untuk berkonsultasi dengan guru BK dalam rangka menyelesaikan permasalahannya. Oleh karena itu, kegiatan sosialisasi peranan BK di sekolah sangat perlu dilaksanakan, ujar Muzakir.
“Kegiatan ini memiliki tujuan pertama diantaranya terpahaminya tugas dan fungsi BK di sekolah, sehingga ruang BK bukan tempat yang menakutkan lagi bagi siswa MAN Pangkalan Balai, kedua meningkatkan kesadaran siswa untuk berkonsultasi dengan guru BK dalam rangka menyelesaikan permasalahannya, dan ketiga meningkatkan kemandirian dan prestasi belajar siswa MAN Pangkalan Balai”, tutup guru BK ini.
Kepala Madrasah Hazdi, S. Pd dihadapan seluruh siswa dalam sambutannya mengatakan bahwa banyak terjadi dalam lingkungan sekolah anak yang dulunya berprestasi tapi dikemudian hari prestasinya menurun, ini tentunya ada masalah dalam diri anak tersebut, maka dari itu peranan BK yang diharapkan dapat mengatasi masalah ini, jelas Hazdi.
Hazdi berharap kepada anak-anak kelas X agar BK ini dijadikan tempat untuk berkonsultasi memecahkan masalah yang dialami, dan yakinlah bahwa apa yang anak-anak ceritakan tidak akan terekspos keluar atau dibocorkan oleh guru BK, paparnya.
Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Banyuasin Drs. A. Zainuri ketika memberikan sambutan sekaligus menyampaikan materi, mengatakan bahwa BK adalah layanan bagi siswa agar siswa bisa mengenali diri, bakat, dan berkonsultasi atas permasalahan yang dialaminya. BK itu memiliki asas diantaranya, asas kerahasiaan, asas kesukarelaan, asas keterbukaan, asas kegiatan, asas kemandirian, asas kekiknian, asas kedinamisan, asas keterpaduan, asas kenormatifan, asas keahlian, asas alih tangan, dan asas tut wuri handayani.
Sedangkan Fungsi Bimbingan dan Konseling adalah  sebagai berikut : Fungsi Penyaluran : bimbingan berfungsi dalam membantu siswa mendapatkan lingkungan yang sesuai dengan keadaan dirinya. Fungsi Penyesuaian (adaptasi) : bimbingan  berfungsi dalam rangka membantu siswa menyesuaikan diri dengan lingkungannya, baik lingkungan sosial pemukiman maupun lingkungan belajar. Fungsi Pencegahan : bimbingan berfungsi dalam rangka membantu siswa menghindari kemungkinan terjadinya hambatan dalam perkembangan diri untuk mencapai sukses belajar. Fungsi Pengembangan : bimbingan berfungsi dalam membantu siswa mengembangkan dirinya secara optimal dalam mencapai sukses belajar. Fungsi Perbaikan : bimbingan berfungsi dalam membantu siswa memperbaiki kondisinya yang dipandang kurang memadai. Pengadaptasian : bimbingan berfungsi dalam membantu manpaba menyesuaikan kebijaksanaan dengan keadaan siswa. Fungsi Kerahasiaan Petugas bimbingan dan konseling tetap menjaga kerahasiaan dari siswa yang terkait dengan keperluan bimbingan dan konseling itu, papar Zainuri.(LS).