Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Selasa, April 23, 2013

MANPABA AKAN MEMBUKA PENERIMAAN SISWA BARU 2013

Do you want to share?

Do you like this story?



Pangkalan Balai – Humas.
Memasuki tahun ajaran baru 2013/2014 yang tinggal beberapa bulan lagi, MAN Pangkalan Balai (manpaba) mulai membuka pendaftaran penerimaan siswa baru (PSB). Penerimaan siswa baru tahun 2013 ini tidak berbeda dengan tahun lalu, mulai dari waktu penerimaan hingga jalur program penerimaan yang ditawarkan kepada calon siswa baru.
Tahun ini manpaba mulai melakukan kegiatan PSB ini pada tanggal 29 April hingga 29 Mei 2013 dengan dua jalur penerimaan yaitu jalur undangan dan jalur ujian tulis, sebagaimana diungkapkan oleh ketua panitia Drs Jahri M Si.
Menurut Jahri untuk penerimaan jalur undangan ini dimulai tanggal 29 April hingga 2 Mei 2013 yaitu selama 1 minggu, kemudian peserta jalur undangan ini hanya mengikuti tes baca qur’an dan bacaan sholat, setelah itu wawancara siswa dengan orang tua siswa, dan tahap akhir adalah pengumuman siswa diterima jalur undangan pada tanggal 6 Mei 2013. Siswa yang sudah lulus jalur undangan ini diberikan waktu untuk mendaftar ulang tanggal 7 sampai 11 Mei 2013, bagi yang tidak mendaftar ulang maka dinyatakan gugur, jelasnya.
Sedangkan untuk jalur ujian tulis (tes), penerimaan pendaftaran dimulai tanggal 1 hingga 14 Mei 2013, selanjutnya tes tahap 1 yaitu tes potensi akademik, tes baca qur’an dan bacaan sholat dilaksanakan tanggal 16 Mei 2013, bagi siswa yang lulus tes tahap 1 harus mengikuti tes tahap 2 yaitu wawancara siswa dan orang tua yang berlangsung pada tanggal 20 Mei 2013, dan puncaknya pengumuman siswa diterima ini pada tanggal 21 Mei 2013. Selanjutnya proses daftar ulang dimulai tanggal 22 hingga 29 Mei 2013.
Mengenai persyaratan mendaftar kembali Drs Jahri M Si menegaskan bahwa persyaratan yang harus dibawa calon siswa adalah mengisi formulir pendaftaran, mengumpulkan fotocopy raport dengan melampirkan raport asli, mengumpulkan pas poto 3x4 cm 2 lembar, surat keterangan telah mengikuti UN dari kepala sekolah, mengumpulkan fotocopy kartu peserta UN, dan menyerahkan map warna merah bagi laki-laki dan biru perempuan, persyaratan tersebut harus dilengkapi sebelum nomor tes dibagikan, ungkapnya.
Penerimaan siswa baru tahun ini tentunya tidak melebihi dari kuota siswa yang telah menyelesaikan pendidikan di manpaba tahun ini, diperkirakan manpaba akan menerima siswa dengan alokasi sebanyak 6 kelas.(LS).