Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Minggu, September 29, 2013

SISWA MANPABA KUNJUNGI ISG

Do you want to share?

Do you like this story?



Pangkalan Balai, Humas.
Pesta Olahraga negara-negara Islam, Islamic Solidarity Games (ISG) ke-3 yang digelar di Palembang, menarik perhatian pelajar di sumsel dari berbagai kabupaten kota, untuk menyaksikan langsung dari jarak dekat permainan atlet utusan dari negera-negara islam. Keinginan menyaksikan pertandingan berbagai tangkai olahraga inilah yang membuat siswa-siswi MAN Pangkalan Balai (manpaba) pada hari Sabtu (27/9) kemarin menggelar kegiatan nonton bareng (nobar) ISG di Palembang.
Sebanyak 101 orang terdiri dari siswa dan guru Pembina berangkat menuju Gelora Sriwijaya Jakabaring menggunakan 3 unit Bus Umum PO Banyuasin dimulai pukul 08.30 hingga 17.30 WIB.
Keberangkatan siswa manpaba ke GSJ ini dilepas langsung oleh Kepala Madrasah Hazdi, S. Pd di halaman parkir madrasah, dengan didampingi oleh Waka Humas dan Pembina OSIS.
Dalam pengarahannya dihadapan seluruh peserta nobar ISG ini, Hazdi, S. Pd mengharapkan kepada seluruh siswa agar dapat menjaga diri ketika berada di lokasi acara, karena disana banyak orang yang juga turut menyaksikan event tersebut. Juga jaga nama baik madrasah kita, jangan sampai melakukan hal-hal yang tidak mencerminkan diri sebagai siswa madrasah, harap hazdi.
Menutup pengarahannya kepala madrasah mengucapkan selamat jalan kepada peserta, semoga sampai pada tujuan dan kembali lagi dalam kedaan selamat dan sehat walafiyat.
Sementara itu Pembina OSIS manpaba Dra. Wahdah sebelum keberangkatan menghimbau kepada anak-anak agar tidak merubah posisi duduk di dalam bus baik pada waktu berangkat, maupun pulang nantinya, agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan, ungkapnya.
Anak-anak manpaba pun mengungkapkan kegembiraannya dengan melakukan foto-foto dilokasi pertandingan, juga ada yang mendapatkan kesempatan foto bersama atlet. Tidak hanya itu saja, banyak yang berburu souvenir, baju, topi, dan mascot ISG yang dijajakan oleh pedagang di lokasi ISG.(LS).