Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Jumat, Mei 31, 2013

4 SISWA MANPABA HARI INI IKUTI TES SJD 2013

Do you want to share?

Do you like this story?



Pangkalan Balai – Humas.
Menindaklanjuti surat dari Kepala Dinas Pendidikan Sumatera Selatan Nomor 422/1027/PM/Disdik.SS/2013 tentang pengumuman peserta yang memenuhi syarat mengikuti seleksi program santri jadi dokter 2013. Tahun ini MAN Pangkalan Balai (manpaba) terpilih kembali untuk mengikut sertakan siswa-siswi mengikuti program beasiswa dari Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan tersebut.
Sebanyak 4 orang siswa manpaba hari kamis dan jum’at (30-31/5)  mengikuti tes seleksi Santri Jadi Dokter (SJD). Tes SJD 2013 ini dilaksanakan di SMK Negeri Sumatera Selatan yang beralamat di Jalan Jenderal basuki Rahmat (BLPT Palembang). Pada hari pertama kamis (30/5) peserta mengikuti ujian tulis, dan pada hari Jum’at (31/5) mengikuti tes wawan cara.
Keempat siswa manpaba tersebut antara lain Riyatno prodi Kesehatan masyarakat, Lokita Kencana Samudra prodi Pendidikan Dokter, Lusi Amyan Prodi Pendidikan Dokter, dan Adi Wiranata Prodi Pendidikan Dokter.
Kepala Madrasah Hazdi S Pd menyatakan apresiasinya atas prestasi yang diraih oleh siswa manpaba. Hazdi mengungkapkan agar anak-anak yang dinyatakan lulus seleksi administrasi tersebut dapat mempersiapkan diri menghadapi seleksi 2 hari tersebut, semoga keempat siswa manpaba yang mengikuti tes seleksi SJD 2013 ini semuanya lulus dan bisa diterima di UIN Jakarta, ungkapnya.(LS).