Pangkalan Balai – Humas
Dalam Al-qur’an kita dianjurkan untuk menginfakkan
harta yang kita miliki di jalan Allah, tentunya Allah akan memberikan ganjaran
yang berlipat ganda kepada orang yang senang menginfakkan hartanya di jalan
Allah. Apalagi di bulan ramadhan ini pahala yang diberikan Allah akan dilipatgandakan.
Dalam rangka bulan Ramadhan ini, OSIS manpaba
mengagendakan pengumpulan Infaq selama bulan Ramadhan sebagai bagian dari
kegiatan Semarak Ramadhan 1433 H. Setiap pagi hari pengurus OSIS secara
bergantian melakukan pemungutan Infaq Ramadhan ini di seluruh kelas mulai dari
kelas X hingga kelas XII.
Dari enam belas kelas yang ada di manpaba dalam
satu hari terkumpul dana infaq rata-rata 200 – 250 ribu rupiah. Uang infaq yang
terkumpul selama bulan Ramadhan ini akan digunakan untuk kegiatan-kegiatan
keagamaan selama bulan Ramadhan dan juga keperluan Mushollah Ar-rahman.
Infaq Ramadhan ini sudah menjadi agenda tahunan di
manpaba selama bulan Ramadhan, untuk itulah OSIS manpaba sebagai organisasi
siswa terus menghimbau seluruh siswa agar lebih giat lagi berinfaq di jalan
Allah ini.(LS).