Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Sabtu, Juli 23, 2011

2 Tim Volly Ball MANPABA kantongi tiket ke semifinal

Do you want to share?

Do you like this story?

Pangkalan Balai-Humas.

Permainan yang menarik dan memiliki visi bermain, itulah yang selalu ditanamkan pada jiwa anak-anak madrasah yang tergabung dalam tim Volly Ball MAN Pangkalan Balai. Disamping latihan yang rutin dan efektif disertai kedisiplinan anggota membuat tim Volly Ball ini menjadi tim kebanggan madrasah.

Dari kelima tim Volly Ball terdiri dari 2 tim putri dan 3 tim putra, hingga hari ini setidaknya 2 tim volly ball MAN Pangkalan Balai dipastikan mengantongi tiket menuju seminifinal open tournament Volly Ball tingkat SMA se Kabupaten Banyuasin dalam rangka memperingari HUT RI ke 66 yang dipusatkan di lapangan Volly Ball PBVSI Kabupaten Banyuasin dari tanggal 19 Juli lalu hingga 26 Juli 2011.

Kedua tim volly ball tersebut terdiri dari 1 tim putra dari kelas 12 dan 1 tim putri dari gabungan kelas 11 dan 12, sedangkan 2 tim putra lainnya dari kelas 10 dan 11 serta 1 tim putri dari kelas 10 telah mengalami kekalahan. Dengan modal pengalaman bermain di berbagai tournament, tim volly binaan Bapak Iskandar ini berharap menjadi pemegang tropy pertama di tournament ini. Kapten Tim yang juga ketua OSIS Zakaria mengatakan “kami ingin menyumbangkan tropy terakhir kami, mengingat kami sekarang sudah kelas 12, dan tahun depan kami sudah jadi alumni, jadi tekad kami berjuang menjadi juara pertama kali ini, kata pemilik postur 187 cm ini.

Seluruh keluarga besar MAN Pangkalan Balai mendo’akan semoga tim Volly Ball sukses menjadi pemenang, dan bisa mempersembahkan yang terbaik untuk MAN Pangkalan Balai. Lusi Suryadi.