Mendapatkan predikat akreditasi “A” membawa berkah yang besar bagi seluruh siswa MAN Pangkalan Balai terutama siswa kelas XII, diantaranya persentase siswa yang boleh diajukan untuk mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) jalur undangan yang terdiri dari program PMDK dan Bidik Misi, untuk sekolah akreditasi A reguler mendapat jatah 50% dari siswa dalam satu kelasnya.
MAN Pangkalan Balai yang memiliki 4 kelas XII terdiri dari XII IPA, XII IPS1, XII IPS2, dan XII IPS3 mendapatkan jatah 16 orang setiap kelas dengan jumlah siswa dalam satu kelas terdiri dari 32 siswa. Sehingga kesempatan siswa kelas XII untuk mengikuti SNMPTN jalur undangan ini adalah sebanyak 64 orang siswa. Namun tidak semua siswa mau mengikuti seleksi ini. Dari hasil finalisasi data yang telah di entri ke SNMPTN yang mendaftar adalah 45 orang, selebihnya tidak ingin mengikuti seleksi ini.
Kepala Madrasah Drs. Ali Hasymi, MM mengatakan “seluruh data yang dientri tersebut merupakan keinginan siswa dan orang tua yang ingin anaknya untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi, sebagaimana hasil pertemuan pihak pimpinan madrasah dengan orang tua wali siswa yang namanya direkomendasikan mendaftar di SNMTN jalur undangan ini beberapa waktu lalu, akan tetapi dari 64 siswa hanya 45 orang saja, selebihnya memilih untuk melanjutkan kejenjang diploma, dan mencoba untuk mengikuti tes masuk polisi dan tentara”.
Berkaitan dengan banyaknya siswa yang tidak mengikuti seleksi ini kepala madrasah juga menyampaikan bahwa, pengunduran diri peserta SNMPTN yang memenuhi syarat untuk direkomendasikan ke sistem SNMPTN bukan karena faktor biaya, karena apabila orang tua/wali siswa tidak mampu untuk membiayai pendidikan anaknya di perguruan tinggi, kami akan ajukan mereka untuk memilih program Beasiswa Bidik Misi yang biayanya sepenuhnya ditanggung oleh Pemerintah, dan orang tua tidak dipusingkan lagi dengan biaya tempat tinggal, biaya hidup, buku keperluan kuliah, dan biaya pendidikan. Semuanya dibiayai oleh Pemerintah.
Dengan penuh semangat Kepala Madrasah mengatakan bahwa “kalau bisa dari seluruh yang diajukan diantaranya 2 orang mengikuti PMDK di Universitas Islam Negeri Jakarta, dan 45 orang yang mengikuti SNMPTN Jalur Undangan ini serta yang juga mengikuti seleksi PTN yang lain diterima di jurusan yang diinginkan”. Hal ini juga diharapkan dapat mendongkrak grafik siswa MAN Pangkalan Balai yang diterima di Jalur PMDK, agar meningkat dari tahun sebelumnya.