Pangkalan Balai – Humas.
Upacara bendera yang dilaksanakan secara rutin di
MAN Pangkalan Balai setiap hari senin, kali ini bisa dibilang upacara yang
cukup istimewa. Hal ini karena pada hari ini Senin (245/2) Pembina Upacara
adalah Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuasin yang diwakili oleh
Kasi Mapenda Drs Ali Hasymi MM.
Upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB ini diikuti
oleh seluruh siswa MAN Pangkalan Balai bersama dengan dewan guru dan pegawai,
serta mahasiswa KKL Universitas PGRI Palembang.
Kasi Mapenda Kemenag Banyuasin Drs Ali Hasymi MM
dalam pengarahannya kepada seluruh peserta upacara meminta agar MAN Pangkalan
Balai sebagai satu-satunya madrasah aliyah negeri di kabupaten Banyuasin ini,
tetap menjadi kebanggaan bagi masyarakat di Banyuasin.
Bagi anak-anak kelas XII Hasymi juga menghimbau
berhubung sebentar lagi akan mengikuti UAMBN, dan setelah itu mengikuti Ujian
Nasional, agar kiranya bisa menyetop semua kegiatan dan aktivitas lainnya,
seperti kegiatan ekstrakurikuler dan hal-hal lainnya yang dirasakan kurang
bermanfaat bagi anak-anak, imbuhnya.
“Konsentrasi penuh dalam menghadapi Ujian Nasional,
sebab tahun ini naskah soal Ujian Nasional diberikan 20 paket soal, oleh karena
kalian harus mempersiapkan diri sebaik-baiknya”.
Kasi Mapenda juga menghimbau kepada anak-anak kelas
XII, agar dapat memanfaatkan apa yang sudah diupayakan oleh pemerintah, yaitu
mendaftar kuliah secara gratis tahun ini di SNMPTN, jangan tamat sekolah
langsung nikah !, gunakan kesempatan ini, silahkan bersaing untuk merebut
kesempatan kuliah di PTN, dan untuk anak-anak yang nantinya diterima di PTN
jangan lupa kunjungi sekolahmu berikan motivasi kepada adik-adikmu, pintanya.
Menutup pengarahannya Mantan Kepala MAN Pangkalan
Balai ini menghimbau kepada seluruh warga MAN Pangkalan Balai, berhubung
bulan-bulan kedepan aka nada kegiatan akbar yaitu Dies Natalis ke-15, perlu
sekali kerjasama antar sesame warga madrasah untuk menyukseskan kegiatan
tersebut, tutup Ali Hasymi.(LS).