Pangkalan Balai – Humas.
Anugerah kelas teladan sebagai ajang penghargaan
bagi kelas yang memiliki dedikasi yang tinggi terhadap 7K di lingkungan MAN
Pangkalan Balai telah dilaksanakan dan diumumkan kelas yang terpilih sebagai
kelas teladan pada puncak acara peringatan hari guru yang berlangsung di kampus
MAN Pangkalan Balai senin (26/11) kemarin.
Penilaian kelas teladan yang dilaksanakan sejak
tanggal 19 November lalu, telah menghantar kelas 12 IPS 3 meraih predikat
sebagai kelas teladan. Penilaian kelas teladan ini dengan memperhatikan kondisi
kelas di dalam dan diluar kelas, serta perilaku warga kelas yang tertuang dalam
25 butir instrument penilaian. Untuk melakukan penilaian ini setidaknya 5 orang
dewan guru yang tidak menjabat wali kelas menjadi dewan juri.
Selain kelas teladan juga diumumkan kelas favorit
diantaranya peraih kelas favorit yakni kelas XI IPA 2 sebagai kelas favorit 1,
kelas XI IPS 3 sebagai kelas favorit 2, dan kelas XI IPA 3 sebagai kelas
favorit 3. Sementara itu pemenang lomba kelas teladan berhak atas piagam tetap
dan piagam bergilir.
Siswa kelas XII IPS 3 yang meraih predikat kelas
teladan merasakan kegembiraan atas prestasi ini, hal ini karena kerja keras
yang dilakukan selama ini berbuah hasil. Begitu juga dengan sang wali kelas
Elyta Agustina S Pd yang merasa haru atas prestasi anak didiknya ini. Dan
sebagai apresiasi anak-anak 12 IPS 3 kemarin, sang wali kelas diberikan
bingkisan kado sebagai ungkapan kebahagiaan dan terima kasih kepada sang wali
kelas atas dungkungan yang diberikan hingga meraih prestasi ini.
Kepala Madrasah Hazdi S Pd melalui waka Sarana dan
Humas Drs Jahri M Si ketika menyerahkan piagam dan hadiah kelas teladan dan
favorit kemarin mengatakan, bahwa penghargaan kelas teladan dan favorit ini
akan terus berlangsung, dan kedepan setiap bulannya akan diumumkan kelas
teladan dan favorit, untuk itu kepada kelas yang belum meraih prestasi ini agar
lebih giat lagi, dan kepada kelas yang terpilih agar prestasi ini bisa
dipertahankan, ujarnya.
Penilaian kelas teladan ini bukan cuma kebersihan
saja, namun juga menyangkut perilaku warga kelas tersebut, walaupun kelasnya
baik dalam kebersihan dan kerapiannya, jika perilaku warga kelasnya tidak baik,
belum tentu akan dipilih sebagai kelas teladan. Jadikan pemilihan kelas teladan
ini motivasi bagi kita untuk mewujudkan kelas yang mampu membawa kita
berprestasi, tutupnya.(LS).