Pangkalan
Balai – Humas.
Hari
ini selasa (12/6) lingkungan kampus MAN Pangkalan Balai tidak seperti biasanya
dipenuhi aktivitas belajar mengajar dan suara siswa dikala jam istirahat.
Lingkungan madrasah terasa sunyi, senyap, dan tenang. Hal ini tentunya bukan
karena madrasah sedang libur, akan tetapi seluruh siswa sedang mengikuti ujian
akhir semester genab tahun pelajaran 2011/2012.
Hingga
hari kedua UAS ini, ujian semester berjalan lancar dan tertib. Hal ini Nampak
dari siswa yang mengikti ujian ini yang telah mengikuti ujian sesuai dengan
tata tertib peserta ujian semester. Diantaranya memasuki ruangan setelah tanda
masuk dibunyikan, siswa dilarang membawa catatan dalam bentuk apapun, dilarang membawa
HP calculator ke dalam ruangan ujian, dan meninggalkan ruangan setelah tanda
batas waktu dibunyikan.
Begitu
juga dengan pengadaan soal ujian dan lembar jawaban computer (LJK) semuanya mencukupi
dan tidak ada siswa yang tidak mendapat soal maupun LJK, sebagaimana
diungkapkan oleh panitia bagian distribusi soal ujian semester Lisliana S Ag di
sela-sela monitoring ruang ujian semester.
Pelaksanaan
ujian semester ini diharapkan dapat membawa hasil yang positif bagi
perkembangan madrasah kedepan terutama bagi siswa madrasah sebagai tolak ukur
keberhasilan belajar dalam satu tahun di madrasah ini.(LS).