Pangkalan Balai – Humas.
Setelah resmi dinyatakan diterima sebagai siswa
baru di Manpaba berdasarkan pengumuman tes tahap akhir pada hari Selasa (22/5)
pukul 08.00 WIB di kampus manpaba, setiap siswa baru diharuskan untuk melakukan
registrasi (daftar ulang) dengan melengkapi persyaratan-persyaratan yang
diminta oleh panitia penerimaan, terutama hal-hal yang bersifat administrasi.
Sekretaris Panitia Aidil Fitrisyah S Ag M Pd I
mengatakan masa registrasi siswa baru ini dilaksanakan dari tanggal 22-26 Mei
2012, diruang sekretariat panitia penerimaan siswa baru setiap hari kerja dari
pukul 08.00-14.00 WIB. Bagi siswa yang tidak melakukan registrasi lewat dari
tanggal yang sudah ditentukan, maka dianggap mengundurkan diri, ujar Kepala
Tata Usaha ini.
Mengingat singkatnya masa daftar ulang ini, siswa
baru manpaba nampak begitu bereaksi dengan cepat setelah membaca pengumuman
dari panitia, dengan mempersiapkan dan melengkapi sebagian administrasi yang
diminta oleh panitia. Salah satu siswa baru manpaba mengatakan “kami tidak
ingin terlambat daftar ulang, mengingat waktunya yang cukup singkat, bisa-bisa
kami batal jadi siswa man”, ujar siswi SMPN di Banyuasin ini.(LS).