Pangkalan Balai – Humas.
Berkas dokumen yang mendukung proses pelaksanaan UN sebagaimana yang telah digariskan dalam POS UN tahun 2012, harus dipenuhi agar proses pelaksanaan UN dapat berjalan dengan lancar. Diantara dokumen tersebut adalah SK Panitia, SK Pengawas UN, Denah Lokasi UN, Tata Tertib UN, Berita Acara, Nomor Peserta UN, dan lain sebagainya.
Tim panitia UN Aidil Fitrisyah, M. Pd.I ketika ditemui di ruang panitia hari Kamis (14/2) mengatakan bahwa semua dokumen yang dibutuhkan untuk proses pelaksanaan UN ini sudah rampung semua, tinggal ruangan saja yang akan dipersiapkan, setelah ruang disiapkan baru dilakukan penempelan nomor dimeja yang akan dilaksanakan Sabtu mendatang, ungkap Kaur TU ini.
Kesiapan dokumen pendukung UN pada KKM Manpaba memang sudah lama dipersiapkan, dan dengan dukungan tim yang solid ditambah teknologi IT yang memadai, membuat penyebaran informasi dan pengiriman data lebih mudah, terutama dari madrasah aliyah anggota KKM ke madrasah induk.(LS).