Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Sabtu, April 14, 2012

3 SISWA MANPABA LULUS SELEKSI PASKIBRAKA 2012

Do you want to share?

Do you like this story?

Pangkalan Balai – Humas.

Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Pariwisata, Seni, Budaya, Pemuda dan Olahraga telah melakukan seleksi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (PASKIBRAKA) Kabupaten Banyuasin Tahun 2012, yang dilaksanakan pada tanggal 10 Aril 2012 bertempat di Graha Sedulang Setudung Kabupaten Banyuasin. Sebanyak 10 orang anggota Paskibra Manpaba yang lulus seleksi tingkat sekolah, mengikuti seleksi di tingkat Kabupaten Banyasin.

Hasil seleksi tingkat kabupaten tersebut diumumkan pada hari Jum’at (13/4) kemaren oleh Pembina Paskibra Wisnu Wardhana, S. Pd dilapangan upacara manpaba. Dari 10 orang utusan tersebut, manpaba berdasarkan surat keputusan nomor 427/344/PARSENPOR-PM/2012 tentang hasil seleksi calon PASKIBRAKA tingkat Kabupaten Banyuasin Tahun 2012 berhasil meraih 3 anggota personil pasukan pengibar bendera diantara 2 tingkat kabupaten dan 1 tingkat provinsi.

Irwansyah dengan nomor test 089 berhasil melaku ketingkat provinsi, sedangkan Hari Topan nomor test 091 dan M. Agusta Khaidir nomor test 087 berhasil ketingkat kabupaten. Kepada siswa yang belum berhasil dalam seleksi ini, jangan kecewa masih ada kesempatan untuk ikut seleksi ini tahun depan, apakah Anda sudah siap menerima keputusan ini, sebagaimana diungkapkan anggota Purnapaskibraka manpaba tahun 2006 ini ketika akan menyebutkan nama-nama siswa yang lulus seleksi tersebut.(LS).