Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Senin, Februari 20, 2012

Sambut Dies Natalis ke 14 MANPABA renovasi lapangan

Do you want to share?

Do you like this story?

Pangkalan Balai – Humas

Menghadapi pesta akbar keluarga besar MAN Pangkalan Balai bulan Maret mendatang, panitia Dies Natalis ke 14 MANPABA semakin ekstra mempersiapkan kegiatan ini, dimulai dari renovasi lapangan upacara dan olahraga. Agar peringatan ini menjadi bermakna dan berkesan bagi warga madrasah maupun tamu undangan.

Panitia Dies Natalis sendiri akan melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya open turnamen pelajar dan Festival Band tingkat SMP/MTs, SMA/MA/SMK, se-Kabupaten Banyuasin, Seminar Remaja, dan Ceremonial Dies Natalis ke 14. Turnamen Olahraga yang dilombakan adalah Volly Ball dan Footsal.

Dalam rangka menyukseskan kegiatan ini Kepala Madrasah sejak beberapa bulan lalu telah melakukan renovasi lapangan olahraga yang menelan dana tidak sedikit, kemudian memasang jala pembatas agar bola tidak mengenai dinding maupun kaca ruangan kelas, dan untuk mempercantik lapangan ini juga dilakukan pengecatan, semuanya ditujukan agar kegiatan ini berjalan suskes.

Drs. Jahri, M. Si sebagai ketua Stering Comitte (SC) kegiatan ini pada hari Senin (20/2) disela-sela kegiatan pengecatan lapangan ini mengatakan, semua persiapan telah kita lakukan, hingga hari ini pengecatan lapangan, dan kita berharap semuanya berjalan lancar dan sukses, kata Waka Humas ini dengan otimis.(LS).


Kondisi lapangan setelah di cat

Kondisi lapangan setelah di cat