Pangkalan Balai – Humas
Kamis Pagi 10 November 2011, tepatnya pukul 07.20 WIB seluruh siswa MAN Pangkalan Balai telah bersiap-siap untuk mengikuti upacara peringatan hari pahlawan 10 November. Sebanyak 550 siswa berbaris dengan rapi mengikuti tahap demi tahap pelaksanaan upacara mengenang para pahlawan bangsa yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan ini.
Bertindak selaku inspektur upacara adalah Kepala Madrasah dan komandan upacara sendiri dikomandoi oleh Ketua OSIS MAN Pangkalan Balai (Rizki Prastiawan). Kepala Madrasah dalam amanatnya menyampaikan kepada peserta upacara bahwa sangat penting bagi kita untuk mengenang pahlawan kita diantaranya melalui upacara ini, para pahwalan kakek dan nenek kita dahulu telah berkorban pikiran, harta, tenaga, darah, dan nyawa untuk merebut kemerdekaan ini, untuk itu upaya kita bersama mengisi kemerdekaan ini, belajar yang rajin dan sekolah dengan benar hingga menjadi orang yang berhasil guna bagi dirimu, orang tuamu, masyarakat, dan negara, mari kita tumbuhkan rasa memiliki, orang yang memiliki dan menghormati pahlawan adalah orang yang menumbuhkan dalam dirinya jiwa pahlawan, tambah Kepala Madrasah.
Upacara ini diiringi dengan menyanyikan lagu wajib nasional sebanyak 4 buah lagu yang semuanya bertemakan semangat perjuangan dan kepahlawanan, suasana semakin haru ketika group paduan suara menyanyikan lagu “gugur bunga” yang mengisahkan para pahlawan yang gugur menunaikan baktinya sebagai anak bangsa, gugur satu tumbuh seribu, itulah harapan pahwalan kita. Selamat jalan para pahlawan, semoga pengorbanan dan perjuangan yang engkau berikan untuk anak cucumu menjadi amal bakti yang tidak akan pernah habis sepanjang zaman, amin. (LS).