Selamat datang di Madrasah Aliyah Negeri Pangkalan Balai * * * * Manpaba meraih peringkat pertama Madrasah Sehat Tingkat Provinsi dan Peringkat Kedua Lomba Satker Open Source Award (SOSA) 2013 tingkat Provinsi Sumatera Selatan * * * Selamat menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1435 H

Kamis, April 07, 2011

Target Lulus UN 100%, why not ?

Do you want to share?

Do you like this story?


Mencapai target lulus 100%, inilah target MAN Pangkalan Balai menghadapi ujian nasional tahun 2011 ini. Setelah 2 kali melaksanakan try out ujian nasional dengan hasil yang cukup memuaskan, ditambah dengan hasil ujian sekolah beberapa waktu lalu, diharapkan menambah amunisi persiapan menghadapi ujian nasional 2011 ini.

Dari try out beberapa waktu yang lalu, hasilnya try out pertama nilai yang didapat siswa sudah mencapai standar kelulusan, walaupun ada juga beberapa siswa yang belum tuntas. Dari try out kedua, nilai yang didapat siswa mengalami peningkatan dari try out pertama. Sehingga target lulus 100% di try out 3, why not.!

Untuk lebih mengetahui kemampuan siswa dalam menghadapi Ujian Nasional nanti, tepatnya tanggal 7 – 10 April 2011, MAN Pangkalan Balai kembali mengadakan try out ujian nasional yang ketiga kalinya. Hasil uji coba yang terakhir ini diharapkan dapat memberikan gambaran berapa besar target kelulusan yang tercapai. Kepala Madrasah dalam pengarahannya menyampaikan kepada seluruh peserta UN agar lebih teliti dan cermat dalam membaca dan menjawab soal serta melingkari jawaban pada Lembar Jawaban Komputer (LJK).

Disela pengarahannya kepala Madrasah, Drs. Ali Hasymi, MM mengatakan bahwa bagi siswa yang dinyatakan lulus Ujian Nasional 2011 ini, dan beberapa waktu lalu sudah mendaftarkan diri di seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri jalur undangan yang terdiri dari PMDK dan Bidik Misi, dapat melakukan registrasi sebagai mahasiswa baru jika sudah dinyatakan lulus di perguruan tinggi negeri yang dituju sesuai dengan pengumuman pada tanggal 18 Mei 2011 yang akan datang.

Menutup pengarahannya, kepala madrasah mengajak kepada seluruh peserta ujian nasional yang mengikuti try out ke-3, berdo’a bersama agar target lulus 100% ujian nasional dapat tercapai, dan anak-anak dapat melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi. (Lusi Suryadi-Humas).